Skip to main content

Cara Mudah Menggunakan Fitur Video Call di BBM Android

Cara Mudah Menggunakan Fitur Video Call di BBM Android – Aplikasi BBM telah mendapatakan update versi terbaru 2.13.1.14 pada bulan Mei kemarin. versi ini sudah memperbaiki beberapa bug dari versi sebelumnya, ditambah lagi penyempurnaan kinerja dan penambahan fitur yang salah satunya adalah video call.

Kamu sudah bisa menggunakan fungsi Video Call di aplikasi BBM versi terbaru ini pada sistem android dan IOS. Tentunya fitur ini juga gratis kamu gunakan, asalkan tetap terhubung ke jaringan internet yang lancar.

Cara Mudah Menggunakan Fitur Video Call di BBM Android

Kemunculan Fitur Video Call BBM Android

BlackBerry Messenger (BBM) merupakan sebuah aplikasi chatting dengan fitur yang cukup lengkap, seperti berkirim pesan teks, pesan suara, panggilan telepon, sticker chat, dan micro blogging di BBM Channel. Tetapi seiring berkembangnya komunikasi dan banyak nya aplikasi chatting video call yang popular, tentu membuat pihak Blackberry Messenger tak mau kalah buat menyajikan fitur Video Call kepada penggunannya.

Terus bagaimana menggunakannya? Untuk menggunakannya kamu harus memastikan teman kamu yang akan di hubungi melalui panggilan video harus sudah menggunakan versi BBM android terbaru ini. Kemudian silahkan ikuti langkah - langkah berikut ini :

Baca Juga :
Cara Mudah Scan File Dokumen dari Smartphone Android
Spesifikasi dan Harga Xiomi Redmi 3 Pro

Cara Menggunakan Fitur Video Call Android

  1. Silahkan cek update versi terbaru aplikasi BBM Pada google play store
  2. Buka aplikasinya
  3. Pilih kontak teman yang ingin kamu ajak video call kemudian klick icon “video call”
  4. klik dan pilih menu kamera.
  5. Tunggu teman kamu menjawab panggilan video kamu
  6. Selesai.

Kelemahan video call di BBM

Dalam menggunakan fitur Video call pada BBM Android ini kamu hanya bisa mendukung kamera depan HP saja ya. Fitur ini juga masih memiliki beberapa kelemahan karena masih dalam tahap beta atau percobaan. Namun tentunnya pihak BBM akan terus memperbaiki hal tersebut untuk kenyamanan dan kesenangan penggunannya.

Demikianlah cara mudah menggunakan video call di aplikasi BBM android yang dapat saya sampaikan. Apabila ada pertanyaan seputar informasi ini silahkan berkomentar. Terimakasih
Comment Policy: Silahkan tuliskan komentar Anda yang sesuai dengan topik postingan halaman ini. Komentar yang berisi tautan tidak akan ditampilkan sebelum disetujui.
Buka Komentar
Tutup Komentar